Sabtu, 15 Desember 2012

contoh surat Pengajuan SK Kepengurusan OSIS


Nomor             : ISTIMEWA
Lampiran         : 1 (satu) lembar
Perihal             : Pengajuan SK Kepengurusan OSIS

                         Kepada Yang Terhormat
                       
                         Kepala Sekolah SMK Syahida

                         Di
                                    Tempat

Assalamu’alaikum Wr.Wb
                       
Salam sejahtera semoga kita semua senantiasa berada dalam rahmat dan karunia Allah Swt.

Sehubungan dengan telah berakhirnya masa kepengurusan OSIS SMK Syahida periode 2011/2012 dan telah terpilihnya ketua OSIS periode 2012/2013,  maka saya selaku ketua OSIS terpilih untuk periode 2012/2013 memohon kepada bapak untuk membuatkan Surat Keputusan (SK) Pengangkatan Staf OSIS periode 2012/2013 demi kelancaran dalam melaksanakan kewajiban kami untuk mengemban tugas sebagai staf OSIS periode 2012/2013.

Bersama ini saya lampirkan susunan kepengurusan staf OSIS periode 2012/2013 untuk dijadikan bahan pertimbangan.

Demikian surat ini saya sampaikan, atas perhatian, bantuan dan kerjasamanya saya ucapkan terimakasih.


Sukakarsa,  14 Desember 2012



Ketua OSIS Terpilih




Dini Masyrifah




Lampiran

Susunan Kepengurusan
Organisasi Siswa Intra Sekolah
(OSIS)
SMK Syahida
Periode 2012/2013

Ketua Umum              : Dini Mayrifah
Wakil Ketua                : Dhea Wildan Zauhari
Sekretaris Umum        : Amalia Harmiati
Wakil Sekretaris          : nurul Janah
Bendahara Umum       : Wina Mahmudah
Wakil Bendahara        : Siti Saripah

Seksi bidang I (Ketakwaan Terhadap Tuhan Yang Maha Esa)
Koordinator                : Ulfah Fitriah
Anggota                      : Husni Mubarok

Seksi bidang II (Kehidupan Berbangsa dan Bernegara)
Koordinator                : Ahmad Suwendi
Anggota                      : Siska Anisa

Seksi bidang III (Pendidikan Pendahuluan Bela Negara)
Koordinator                : Hani Ruhaeni
Anggota                      : Della siti Fatimah

Seksi bidang IV (Kepribadian dan Budi Pekerti yang Luhur)
Koordinator                : Lisnawati Nitasari
Anggota                      : Imam Dainuri

Seksi bidang V (Kehidupan Berorganisasi, Politik dan Kepemimpinan)
Koordinator                : Iis Karwati
Anggota                      : Fitriani

Seksi bidang VI (Keterampilan dan Kewirausahaan)
Koordinator                : Fuzi Fauziah
Anggota                      : Rima Rismayani

Seksi bidang VII (Kesegaran Jasmani dan Daya Kreasi)
Koordinator                : Eris Anggraeni  
Anggota                      : Iqbal Laban M

Seksi bidang VIII (Persepsi Apresiasi dan Kreasi Seni)
Koordinator                : Sinta Alpionita
Anggota                      : Mena kodariah

Tidak ada komentar:

Posting Komentar